Lombok adalah salah satu tempat wisata yang menarik perhatian wisatawan yang suka mencari hal baru untuk dikunjungi. Dengan keindahan alamnya yang memukau, Lombok tak pernah lepas dari kata sepi akan kedatangan wisatawan lokal maupun mancanegara. Keindahan objek wisata alam di Lombok memang sudah diakui oleh masyarakat luas di tanah air dan juga dunia. Ini dikarenakan keindahan alamnya yang tersaji di pulau yang berada di provinsi Nusa Tenggara Barat ini, mampu menarik hati siapapun yang mengunjunginya dan disebut-sebut mampu menyaingi pesona Bali.
Beberapa pilihan objek wisata dapat ditemukan di pulau ini. Mulai dari wisata pendakian gunung, air terjun, wisata kuliner Lombok, wisata budaya, dan tentunya wisata alam dengan panorama pegunungan yang menghijau serta kecantikan dan eksotisme pantai-pantai yang mengelilinginya dan pulaunya yang serasa milik sendiri.
Dari sejumlah objek wisata yang ada di Lombok, pantai merupakan tujuan favorit bagi wisatawan. Pantai yang terkenal masih bersih dan asri, membuat eksotisme yang ditawarkan dari pantai tersebut menjadi magnet tersendiri bagi para pelancong untuk menikmati pesonanya.
Berikut 3 destinasi yang wajib kalian kunjungi saat di Lombok:
-
Gili Trawangan
Gili Trawangan adalah pulau kecil yang berada ditengah laut dan merualah satu pakan psulau yang sering disebut Gili Islands. Memiliki beberapa keindahan selain pasir pantainya yang putih, yaitu keindahan alam bawah lautnya yang dapat anda lihat sambil menyelam atau hanya dari perahu, menjadikan Gili Trawangan sebagai salah satu destinasi wisata Lombok yang wajib dikunjungi. Aktivitas populer yang biasa dilakukan oleh wisatawan disini adalah snorkeling, menyelam, bersepeda, dan bersantai di tepi pantai.
-
Pink Beach Lombok
Terdapat salah satu dari tujuh pantai yang berwarna pink di dunia berada di Pulau Lombok, yaitu Pink Beach. Tidak hanya ada di Lombok, Pink Beach juga ada di Nusa Tenggara Timur.
Pantai ini tidak diberi nama Pink Beach atau Pantai pink tanpa alasan. Pantainya memang memiliki warna pink yang merupakan campuran dari pasir dengan warna merah dan putih serta biasan cahaya matahari dan air laut yang jernih. Selain itu, pantai Pink Lombok memiliki ombak yang tidak besar, sehingga pantai ini cukup nyaman untuk mencari ketenangan.
Di Pink Beach, para wisatawan bisa melakukan aktivitas air seperti snorkeling karna pantai ini juga menyuguhkan panorama bawah laut yang mengesankan, berenang, bermain pasir maupun hopping island. Pantai ini berhasil menarik jutaan wisatawan setiap tahunnya.
-
Kuta Lombok
Walaupun memiliki nama yang sama dengan objek wisata pantai Kuta yang ada di Bali, pantai Kuta Lombok tentunya hadir dengan memberikan pesona keindahan alam pantai dengan eksotisme yang berbeda. Kuta Lombok terkenal dengan pantainya yang indah, ombak yang ideal untuk berselancar, dan pemandangan alam yang menakjubkan. Pantai-pantai di sekitar Kuta turut menawarkan suasana yang tenang dan pasir putih yang halus serta pemandangan yang eksotis. Ini adalah tempat yang bagus untuk bersantai, berselancar, atau menjelajahi keindahan alam sekitarnya.
Tunggu apa lagi, ayo eksplore Lombok yang memiliki banyak keindahan di dalamnya. Temukan pengalaman luar biasa dan menyenangkan dengan mendokumentasikan setiap langkah perjalananmu selama di Lombok. Jangan lupa juga untuk mengabadikan setiap momen berhargamu dengan menggunakan drone agar setiap sudut yang ada di Lombok bisa kamu abadikan.
Hubungi kami untuk mendapatkan dokumentasi terbaik anda, hanya di Sewa Drone Lombok. Jangan sampai momen berhargamu terlewatkan begitu saja tanpa ada yang mengabadikan. Segera hubungi kami di 082326154848, atau kunjungi website kami di sewadronelombok.com untuk mendapatkan informasi lengkap mengenai jasa layanan kami. Jangan lupa juga untuk ikuti Instagram kami di @jasadronelombok. Jadikan liburan anda lebih berkesan dan menyenangkan bersama kami. Capture the moment of happiness with us!